Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

KHASIAT BUAH PISANG




Pisang adala buah yang sering kita jumpai di Indonesia, buah pisang sangat cocok untuk makanan pencuci mulut, mengkonsumsi buah pisang secara rutin baik untuk kesehatan tubuh, buah pisang sebagai bahan pangan merupakan sumber energy (Karbohidrat) dan mineral, terutama kalium.

Sumber Energi


Kandungan karbohidrat yang di miliki buah pisang dapat menjadi sumber energy untuk tubuh, Mengkonsumsi 2 buah pisang sehari, dapat meningkatkan sistem imun tubuh dan menambah energi untuk melakukan aktivtas sehari-hari.


Menyeimbangkan jumlah cairan


Tubuh membutuhkan jumlah cairan yang seimbang dan cukup dalam menunjang semua kinerja organ tubuh. Oleh karena itu, kandungan kalium pada pisang berperan penting untuk dapat membantu menyeimbangkan jumlah cairan dalam tubuh.


Memperlancar sistem pencernaan

Mengkonsumsi buah pisang dengan rutin dapat membantu sistem kinerja pencernaan untuk dapat lebih baik lagi. Sehingga pada akhirnya berbagai nutrisi dari makanan yang dikonsumsi dapat diserap dan digunakan tubuh secara optimal.